Seringkali di dalam dunia pendidikan, siswa/siswi mengartikan guru
BK sebagai guru penghukum siswa/siswi yang tidak taat terhadap peraturan
sekolah. Guru BK hanya memposisikan dirinya sebagai guru yang senang sekali
memanggil siswa/siswi yang bermasalah, memintanya hadir di ruang BK dan
mengintrogasi siswa dengan pertanyaan-pertanyaan panjang yang kemudian berujung
pada surat pemanggilan orang tua wali murid dan memberikan sanksi seuai dengan
peraturan yang ditetapkan di sekolah.
Adapun guru BK yang sebenarnya memiliki fungsi membantu kepala
sekolah beserta stafnya di dalam menyelenggarakan kesejahteraan sekolah (schoolwelfare).
Adapun tugas seorang guru BK dalam buku karangan Prof. Dr. Bimo Walgito yang berjudul Bimbingan dan Konseling (Studi
dan Karir) adalah:
1.
Mengadakan
penelitian ataupun observasi terhadap situasi atau keadaan sekolah, baik
mengenai peralatan, tenaga, penyelenggaraan maupun aktivitas-aktivitas yang
lain.
2.
Berdasarkan
hasil penelitian tersebut, maka pembimbing berkewajiban memberikan saran-saran
ataupun pendapat kepada kepala sekolah ataupun kepada staf pengajar yang lain
demi kelancaran dan kebaikan sekolah.
3.
Menyelenggarakan
bimbingan terhadap anak-anak, baik yang bersifat preventif, preservative maupun
yang bersifat korektif atau kuratif.
a.
Yang
bersifat preventif yaitu dengan tujuan menjaga jangan sampai anak-anak
mengalami kesulitan, menghidnarkan hal-hal yang tidak diinginkan.
b.
Yang
bersifat preservative ialah usaha untuk menjaga keadaan yang telah baik agar tetap
baik, jangan sampai keadaan yang baik menjadi keadaan yang tidak baik.
c.
Yang
bersifat korektif ialah mengadakan konseling kepada anak-anak yang mengalami
kesulitan yang tidak dapat dipecahkan sendiri dan yang membutuhkan pertolongan
dari pihak lain.
4.
Kecuali
hal-hal tersebut di atas, pembimbing dapat mengambil langkah-langkah lain yang
dipandang perlu demi kesejahteraan sekolah atas persetujuan kepala sekolah.
Salah satu tugas guru BK adalah membimbing siswa/siswi yang memang
memiliki permasalahan atau bahkan memberi bimbingan kepada siswa agar tidak
mendapat masalah di sekolah. Dari penjelasan di atas, tentu kita berpikir bahwa
tugas seorang guru BK sangatlah berat. Oleh karena itu, guru BK harusalah
memiliki kecakapan baik yang bersifat intelektual maupun syarat yang lain. Namun
taukah kamu, bahwasannya tugas dari guru BK tersebut juga merupakan tugas guru
yang lainnya, meskipun tidak bisa di klasifikasikan secara jelas seperti tugas
guru BK di atas.
Guru ideal kaitannya dalam dunia pendidikan adalah guru yang mampu
menyampaikan materi pelajaran secara baik serta mampu mengantarkan siswa ke
dalam pendidikan yang sesungguhnya, dimana memiliki pengetahuan yang luas serta
dibarengi dengan akhlak mulia di dalamnya. Oleh karena itu, guru kelas
sebaiknya juga selalu memberikan bimbingan dan nasehat kepada siswa/siswi baik
di dalam kelas maupun di luar kelas, agar siswa/siswi tidak masuk ke dalam
jurang hitam dunia pendidikan.
Dari penjelasan tersebut dapat kita pahami bahwa guru BK lebih
memiliki fokus tugas seperti mengadakan penelitian atau observasi terhadap
suatu permasalahan di sekolah, barulah dikaji dan ditangani sesuai dengan
permasalah yang ada. Sedangkan untuk tugas membimbing, menasehati, dan lain
sebagainya adalah tugas seluruh jajaran guru di sekolah. Dengan demikian,
lingkungan pembelajaran di sekolah akan lebih terlihat damai karena
berkurangnya permasalahan yang ada, baik permasalahan internal, ataupun
eksternal.